Musi Banyuasin - Pertamina EP Pendopo Field telah sehati dan satu persepsi tentang jalan produksi di SP 12 Desa Sungai Dua Kecamatan Sungai Keruh yang selalu di suarakan masyarakat agar di bangun Cor Beton di Jalan tersebut, Selasa (29/08/2023).

Jalan Produksi Pertamina EP Pendopo Field di SP 12 Desa Sungai Dua ini, menjadi penting karna dekat dengan Danau Konger yang selama ini menjadi sumber utama air bersih di Desa Sungai Dua, Desa Talang Akar dan Desa Desa lain di sekitarnya.

Kepala Desa Sungai Dua, Sudirman mengatakan, kami pemerintah desa sudah sering, bahkan sudah berkali kali menyampaikan perihal Jalan ini agar segera di benahi lebih baik lagi.

"Waktu ada pertemuan dengan manager bapak I Wayan Sumerta sudah pernah saya sampaikan tapi masih belum ada tindak lanjutnya" tuturnya.

Selanjutnya Sudirman menambahkan, jalan tersebut sudah tidak layak karna posisi jalan sudah di bawah Danau Konger dan mengkhawatirkan bagi tanggul ketika musim hujan tiba.

"Jalan itu sudah jauh di bawah Danau Konger kalau tidak segera di perbaiki khawatirnya jebol dan menjadi membahayakan masyarakat serta karyawan pertamina sendiri" tambahnya.

Adapun, perwakilan masyarakat Desa Sungai Dua yang getol menginginkan jalan SP 12 itu di Cor beton, Rozali Sekrut, Taing dan Aceng mengatakan 

Sudah seharusnya jalan di SP 12 menuju SP 13,14 Desa Sungai Dua segera di Cor Beton karna jalan tersebut sudah tidak layak.

"Jalan Produksi Pertamina di SP 12 menuju SP 13,14 Desa Sungai Dua itu, sudah seharusnya di Cor Beton mas, kalau hanya sekedar pengerasan beberapa tahun belakangan ini sudah sering di lakukan tapi tetap tidak efektif dan ketika musim hujan tiba, jangankan melintas mengunakan mobil berjalan kaki pun susah mas" ungkapnya.

"Kami masyarakat Desa Sungai Dua sepakat jalan itu harus segera di Cor Beton, seperti yang telah di lakukan PT Pertamina EP Pendopo Field di desa Rejosari, Jirak, Benakat dan masih banyak lagi lainnya, toh jalan itu cuma 300 Meter saja"tambahnya.

Pada Pertemuan tersebut turut hadir, dari PT Pertamina EP Pendopo Field baik Humas, bagian Produksi, RAM, Security dan lainnya.

Menanggapi hal tersebut, mereka akan berusaha semaksimal mungkin dan sebaik mungkin karna jalan tersebut memang benar jalan Produksi Pertamina EP Pendopo Field.

"Siapa si mas yang gak mau jalan itu bagus, kalau jalan itu bagus bukan hanya masyarakat yang senang kami pun turut senang karna produksi menjadi lancar" tuturnya.

"Akan tetapi kami tidak berani mengambil keputusan karna harus berkoordinasi dulu dengan SKK Migas terkait ini, dan saran kami segera ajukan proposal terkait jalan tersebut"tambahnya. (Aceng)

 

Share To:

redaksi

Post A Comment: