Top News


 

Sekayu, Musi Banyuasin - Performa luar biasa yang ditunjukkan timnas Indonesia, baik di level senior maupun U-23, membuat masyarakat Indonesia dari segala lapisan antusias menyambut laga Timnas Indonesia di ajang Piala Asia U-23 AFC tahun 2024.

Antusiasme masyarakat menonton laga Marcelino Ferdinan dkk sudah menyala sejak laga pertama melawan tuan rumah Qatar.

Melihat antusias masyarakat dengan laga sepak bola, Pj Bupati Muba H. Sandi Fahlepi, S.P., M.Si menginisiasi untuk menggelar nonton bareng (nobar). Kegiatan nobar turut didukung PSSI Muba dan Karang Taruna (Katar) Muba.

Pj Bupati Muba, mengungkapkan nobar ini, digelar demi melihat banyaknya antusias masyarakat yang ingin melihat pertandingan Tim Nasional Indonesia melawan Uzbekistan pada Senin (29/4/2024) malam.

“Banyak pesan dan permintaan kepada saya untuk pelaksanaan nobar, sehingga kita respon dengan positif,” jelas sandi pada Minggu (28/4/2024) saat dihubungi.

Sandi Fahlepi mengungkapkan, terkait dengan perizinan pelaksanaan nobar, telah dikoordinasikan dengan pihak pemegang hak ekslusif yaitu MNC grup.

“Pihak Dinas Kominfo Muba Herryandi Sinulingga dengan Kepala Biro MNC Group Perwakilan Sumsel sudah berkoordinasi, dan semuanya telah berjalan dengan baik,” bebernya.

Sandi mengungkapkan, bahwa kegiatan ini juga dukung oleh beberapa organisasi, yaitu PSSI dan Karang Taruna Muba. Semua demi memberikan hiburan bagi masyarakat khususnya penggemar sepak bola.

“Pelaksanaan nobar ini, diharapkan memberikan hiburan tersendiri, khususnya bagi penggemar sepak bola,” tutupnya

Sementara itu Ketua PSSI Muba yang juga Presiden Club Persimuba sekaligus Ketua Majelis Pertimbangan Karang Taruna (MPKT) Muba Akhmad Toyibir, S.STP., MM mengungkapkan, pelaksanaan nobar semifinal piala AFC ini bentuk dukungan dari masyarakat terhadap Tim Nasional. 

“Bersama dengan organisasi kepemudaan kita melaksanakan nobar di setiap kecamatan,” jelasnya.

Sementara itu Kepala Biro MNC Group Wilayah Sumatera Selatan Ardiansyah Nugraha Menyatakan bahwa, MNC Group selaku pemegang hak siar, memberikan kesempatan kepada masyarakat yang ingin menyelenggarakan nonton bareng Timnas U-23 melawan Uzbekistan di semifnal nanti pada Senin (29/4/2024) sebagai bentuk dukungan masyarakat ke timnas indonesia. 

Selain itu MNC group meminta penyelenggara agar selama pergelaran nonton bareng tidak memungut biaya kepada para penonton atau pengunjung, serta tidak beriklan atau menerima sponsor dari pihak-pihak yang ingin mengambil keuntungan. dan Lokasi Nobar yang diinisiasi Pemkab Muba Yang dilaksanakan di Pendopoan Bumi Serasan Sekate dan di 15 Kecamatan secara serentak prinsipnya telah kami setujui dan wajib melaksanakan kewajiban untuk memasang umbul umbul dan Iklan produk dari MNC yang bahannya akan kami serahkan kepada Dinkominfo Muba Tegasnya.(ril)


 

Jirak Jaya, Musi Banyuasin - Di tengah hari weekend pertama nya di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba). Penjabat (Pj) Bupati Muba H Sandi Fahlepi, langsung melakukan peninjauan perbaikan infrastruktur Jalan di Desa Talang Mandung Kecamatan Jirak Jaya, Sabtu (27/4/2024). 

Saat tiba di lokasi, Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi terlihat sangat antusias berdialog dengan warga sekitar dan meninjau langsung kondisi jalan. Sandi juga mendengarkan keluhan warga terkait dampak kerusakan jalan terhadap aktivitas sehari-hari mereka.

Menanggapi keluhan tersebut, Pj Bupati Muba ini menegaskan komitmennya untuk segera menyelesaikan perbaikan jalan yang rusak. Dengan menginstruksikan kepada Dinas PUPR Muba untuk bekerja secara maksimal dan menyelesaikan perbaikan sesegera mungkin. 

"Jadi hari ini kita melakukan peninjauan melihat langsung kondisi jalan rusak yang saat ini sedang dalam perbaikan di desa Talang Mandung. Kunjungan ini merupakan langkah konkret dalam merespon keluhan masyarakat terkait kondisi jalan yang memprihatinkan di beberapa daerah,"kata Sandi.

Pj Bupati Sandi Fahlepi juga menekankan pentingnya koordinasi dengan berbagai pihak terkait, seperti perusahaan yang beroperasi di wilayah tersebut, untuk berkontribusi dalam perbaikan jalan.

"Perbaikan jalan rusak di Kabupaten Muba merupakan salah satu program prioritas yang dicanangkan oleh Pemkab. Untuk itu, akan terus berkomitmen untuk meningkatkan kualitas infrastruktur di seluruh wilayah Muba, demi mewujudkan Muba yang Maju bersama,"ungkapnya.

Kepala Dinas PUPR Alpa Elan SST MPSDA mengatakan perbaikan ruas jalan di Kecamatan Jirak Jaya dalam waktu dekat akan segera dimulai. Pemkab Muba melalui Dinas PUPR akan melakukan lelang perbaikan jalan tersebut, yang mengucurkan anggaran sebesar Rp18 Miliar untuk kedua ruas jalan tersebut. 

"Desa Jirak - Mekar Jaya akan disiapkan Rp10 Miliar dan Desa Layan - Bangkit Jaya Rp8,3 Miliar dengan menggunakan dana APBD Induk Tahun Anggaran 2024," ungkapnya.

Lanjutnya, proses kontrak pengerjaan perbaikan jalan akan segera dilakukan, dan untuk menyiasati kondisi ruas jalan yang rusak saat ini, pihak Kecamatan Jirak Jaya bersama perusahaan akan melakukan perbaikan darurat.

"Agar aktifitas masyarakat tidak terganggu, jadi melalui Camat Jirak Jaya melibatkan perusahaan di daerah sekitar melakukan perbaikan darurat," ulasnya. 

Ia merinci, untuk jalan Jirak - Mekar jaya yakni Beton dengan

Panjang 1.470 m, Lebar 5 m, dan 

Tebal 25 cm. "Kemudian, jalam Layan - bangkit jaya Beton

dengan Panjang 1.230 m, Lebar 5 m, dan Tebal 25 cm," urainya. 

Selain itu, untuk kondisi jalan Desa Talang Mandung sudah diusulkan untuk dibangun pada tahun anggaran 2025. "Sudah diusulkan dan akan menjadi prioritas," katanya. 

Sementara, Kepala Desa Talang Mandung, Lilin Ardini mengatakan bahwasanya jalan ini merupakan satu-satunya jalan yang dilewati oleh masyarakat. "Untuk itu, kami berharap penuh dilakukan perbaikan jalan. Kami sangat berterima kasih kepada pak Bupati Sandi Fahlepi telah mengunjungi langsung dan merespon sangat baik,"tandasnya.

Dalam tinjauannya, Pj Bupati Sandi Fahlepi didampingi oleh beberapa pejabat terkait, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Muba Alva Elan SST MPSDA, Camat Jirak Jaya Andi Suharto SSTP MSi, Plt Kepala Bappeda Kabupaten Muba Sunaryo SSTP MM, Kabag Protokol, Muhammad Agung Perdana SSTP Msi, Kepala Dinkominfo Muba diwakili Kepala Bidang Komunikasi Publik Achmad Kartiko Buwono SE MM, Kasat Pol PP Erdian Syahri, diwakilkan, Fungsional Ahli Muda Sat Pol PP Arizal.(ril)


 

MUBA- Ikatan Keluarga Alumni Pendidikan Tinggi Kepamongprajaan (IKAPTK) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) menggelar halal bihalal sekaligus Kongres pemilihan Ketua IKAPTK Kabupaten Muba periode 2024-2029, Sabtu (27/4/2024) di Hotel The Zuri Palembang.

Dalam rangkaian Kongres tersebut, Akhmad Toyibir SSTP MM yang sat ini menjabat Kepala Dinas Perkebunan Muba bersama Mohammad Reza Kurniawan SSTP MSi terpilih aklamasi menahkodai IKAPTK Muba lima tahun ke depan.

"Dalam kongres tersebut, diusulkan 3 nama calon ketua DPK IKAPTK MUBA dengan masing-masing perolehan suara yaitu 37 suara memilih Akhmad Toyibir, 1 suara memilih Riki Junaidi dan 1 suara memilih Iskandar Syahrianto," ungkap Kadin Kominfo Muba, Herryandi Sinulingga AP.

"Akhmad Toyibir ditetapkan sebagai Ketua DPK terpilih IKAPTK Musi Banyuasin periode 2024 - 2029 secara aklamasi mendapat suar 50%+1 orang anggota IKAPTK sesuai AD ART dan tata tertib kongres," tambahnya.

Sekretaris IKAPTK Sumsel, Amrullah SSTP MSi mengucapkan selamat kepada Ketua dan Sekretaris IKAPTK Muba terpilih periode 2024-2029.

"Semoga IKAPTK khususnya di Muba terus bertambah solid dan menjadi wadah organisasi yang selalu memberikan kontribusi positif," tuturnya.

Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi diwakili Staf Ahli Bidang Pembangunan Thabrani Rizki menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin dan berharap IKAPTK Muba selalu terus memberikan kontribusinya terhadap jalannya roda Pemerintahan di Muba.

"Mohon Maaf Lahir dan Batin dan Semoga Organisasi IKAPTK ini tetap kompak serta terus mendukung program - program Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin dalam membangun Muba lebih baik," harapnya.

Sementara itu, Ketua dan Sekretaris IKAPTK Muba periode 2019-2024 Jonni Martohonan dan Sunaryo menyampaikan bahwa masa jabatan beliau sebagai ketua IKAPTK periode tahun 2019 - 2024 telah berakhir.

"Sehubungan hal tersebut, pada hari ini selain halal bihalal kita juga melaksanakan Kongres pilihan Ketua IKAPTK periode 2024 - 2029," tandasnya.(Ril)


 

PALEMBANG- Pj Bupati Musi Banyuasin Sandi Fahlepi SP MSi bersama Ketua DPRD Muba Sugondo, Jumat (26/4/2024) menerima Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan Terkait atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin Tahun 2023 di Kantor Badan Pemeriksa Keuangan Perwakilan Provinsi Sumatera Selatan.

"Hari ini kita serahkan LHP terkait atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (LKPD) Tahun 2023 dengan Opini Wajar dengan Pengecualian (WDP) ," ungkap Kepala Perwakilan BPK Provinsi Sumsel Andri Yogama SE MM Ak CSPA.

namun Ia mengatakan, berdasarkan persentase LHP Tahun 2023 ini lebih baik dari tahun 2022 dan dari segi penyelesaian tindak lanjut rekomendasi LHP BPK sampai dengan Desember 2023 sebesar 88, 6 %.

Tahun 2023 ini Kabupaten Muba ini persentasenya di atas rata-rata nasional. "Yakni mencapai di atas 88,6 persen, ini hasil yang sangat baik dan positif," ujarnya.

"Untuk rata-rata nasional 70 persen, sementara Muba mampu diatasnya," tambahnya.

Sementara itu, Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi SP MSi mengatakan, Pemkab Muba beserta jajaran mengucapka terima kasih kepada BPK RI Sumsel yang telah menyerahkan LHP atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin (LKPD) Tahun 2023.

"Kami berterima kasih kepada pihak BPK Sumsel, ke depan kami akan lebih memaksimalkan pengelolaan keuangan lebih baik lagi," ungkap mantan Camat Buay Madang OKU Timur tersebut.

Ke depan, lanjutnya, Pemkab Muba akan fokus melakukan pembenahan dari beberapa sisi pengelolaan keuangan. "Dengan harapan kita akan meningkatkan capaian Opini WTP," terangnya.

Ketua DPRD Muba, Sugondo mengucapkan terima kasih atas penyerahan LHP. "Semoga ke depan pengelolaan keuangan di Muba dapat terus transparan dan akuntabel," tandasnya.

Dalam kesempatan tersebut Pj Bupati Sandi Fahlepi turut didampingi Sekda Muba Apriyadi Mahmud, Inspektur Mirwan Susanto SE MM, Kepala BPKAD Zabidi SE MM, Kepala Dinkominfo Herryandi Sinulingga AP, Kepala Dinas PUPR Alpa Elan SST MPSDA, Plt Kadin Perkim Muhammad Ridho, Sekretaris DPRD Marko Susanto SSTP MSi, dan Kabag Prokopim Agung Perdana SSTP MSi.


 

Sekayu, Musi Banyuasin - Kondisi ruas jalan yang mengalami kerusakan di Desa Jirak menuju Mekar Jaya dan Desa Layan - Bangkit Jaya Kecamatan Jirak Jaya dalam waktu dekat diperbaiki. 

Pasalnya, Pemkab Muba melalui Dinas PUPR akan melakukan lelang perbaikan jalan tersebut, yang mengucurkan anggaran sebesar Rp18 Miliar untuk kedua ruas jalan tersebut.

"Desa Jirak - Mekar Jaya akan disiapkan Rp10 Miliar dan Desa Layan - Bangkit Jaya Rp8,3 Miliar dengan menggunakan dana APBD Induk Tahun Anggaran 2024," ungkap Kepala Dinas PUPR Muba, Alpa Elan SST MPSDA, Kamis (25/4/2024).

Lanjutnya, proses kontrak pengerjaan perbaikan jalan akan segera dilakukan, dan untuk menyiasati kondisi ruas jalan yang rusak saat ini, pihak Kecamatan Jirak Jaya bersama perusahaan akan melakukan perbaikan darurat.

"Agar aktifitas masyarakat tidak terganggu, jadi melalui Camat Jirak Jaya melibatkan perusahaan di daerah sekitar melakukan perbaikan darurat," ulasnya. 

Sementara itu, Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi melalui Sekda Muba Apriyadi Mahmud menegaskan, pembenahan infrastruktur jalan dan jembatan masih menjadi fokus di tahun 2024. "Kita fokuskan di infrastruktur yang berada di kawasan pelosok," tuturnya.

Ia juga menegaskan, kepada masyarakat dan perangkat Kecamatan dan Desa untuk pro aktif merawat dan mengawasi penggunaan jalan. 

"Kalau ada perusahaan yang muatan angkutannya overload pihak Kecamatan segera laporkan, kita akan berikan tindakan tegas demi ketahanan jalan," tandasnya.(ril)


 

Lais-Musi Banyuasin: Sebanyak 1.600 Paket sembako murah dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Musi Banyuasin disalurkan kepada Masyarakat Kecamatan Lais.

Menurut Camat Lais Marsopi,S.KM.,MM sejumlah 1.600 paket sembako ini merupakan subsidi sembako pasar murah yang digelar Pemkab Muba melalui Disperindag dan bekerjasama dengan Bank Sumsel Babel cabang Sekayu.

“Adapun Paket subsidi sembako ini terdiri dari paket beras dan minyak sayur. Untuk beras itu 5 Kg dan Minyak sayur 1 liter.”Ungkap Marsopi saat dibincangi mubaonline.com Rabu 24/04/2024.
Sejak dibuka pasar murah di halaman kantor camat lais, ratusan masyarakat mulai berdatangan mendatangi lokasi .

Operasi pasar ini menurut Marsopi juga merupakan bentuk dukungan program pengendalian Implasi daerah di Kabupaten Musi Banyuasin sehingga Pemkab Muba melalui Dinas terkait menggelar Operasi Pasar.

"Semoga dengan adanya operasi pasar ini masyarakat dapat terbantu dan memang diwilayah kecamatan lais sendiri sudah sering diadakan operasi pasar. Dengan demikian kita pihak kecamatan lais akan terus berupaya agar operasi pasar ini terus dilakukan." Tutup Marsopi.

Terpantau dilokasi, Kegiatan operasi Pasar ini dihadiri Langsung Camat Lais, Polsek Lais, Bhabinsa, Perwakilan Bank Sumsel Sekayu, Dinas perdagangan dan Perindustrian Muba.

 

 


 

Sekayu, Musi Banyuasin - Intesitas hujan yang tinggi beberapa pekan belakangan ini menyebabkan sejumlah infrastruktur di Kabupaten Muba mengalami kerusakan berat. Hal ini juga dinilai mendesak berdampak kepada aktifitas masyarakat di Bumi Serasan Sekate. 

Untuk menanggulangi hal tersebut, Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi Melalui Sekda Muba Apriyadi Mahmud menjelaskan bahwa akan menyiapkan Anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT) sebesar Rp 60 Miliar untuk mengatasi infrastruktur yang rusak tersebut dan anggaran tersebut belum tercover di dalam APBD Kabupaten Muba Tahun Anggaran 2024.  

"Ada 11 titik ruas jalan dan jembatan yang rusak akibat banjir di Muba, yang dirincikan membutuhkan anggaran sebesar Rp60 Miliar untuk mengatasi tanggap darurat melalui dana BTT," ungkap Sekda Muba Apriyadi Mahmud saat memimpin Rapat Pembahasan Usulan Anggaran Belanja Tidak Terduga (BTT) dan Pergeseran Anggaran pada Perangkat Daerah di Ruang Rapat Serasan Sekate, Selasa (23/4/2024).

Kandidat Doktor Universitas Sriwijaya ini menegaskan, agar 11 titik infrastruktur yang rusak tersebut tidak tercover dalam APBD Muba TA 2024. "Jadi ini memang sifatnya tanggap darurat," tegasnya. 

Sementara itu, Kadis PUPR Alpa Elan SST MPSDA merinci, adapun 11 titik kerusakan infrastruktur akibat banjir di Muba yakni diantaranya Jalan sukarami-Tanah Abang, Jalan sekayu-TL Care, Jalan Tanjung Agung Timur menuju Tanjung Agung Barat, Jalan Sungai Guci-Danau Cala, Jalan Ulak Embancang- Muara Rawas, Jalan Macang Sakti-Ulak Embacang.

"Kemudian, Jalan Kertajaya-Tebing Bulang, Jalan Simpang Kantor Statistik menuju Komplek DC Sekayu, Rehab jembatan Kelurahan Sungai Lilin, Pembangunan 1 unit jembatan beton Sumber Urip Desa Sialang Agung Plakat Tinggi, dan Pembangunan 1 box culvert Desa Bumi Ayu Kecamatan Lawang Wetan," pungkasnya.(ril)


 

MUBA - Teka teki pergantian Pj Bupati Apriyadi Mahmud oleh Sandi Fahlevi yang merupakan Kabiro Umum dan Perlengkapan Pemprov Sumsel terjawab sudah. 

Dihadapan media, putra daerah asli Muba kelahiran Desa Bumi Ayu Kecamatan Lawang itu menegaskan dirinya akan maju sebagai Calon Bupati Muba periode 2024-2029 pada 27 November mendatang. 

Hal ini ditegaskan Apriyadi Mahmud saat diwawancarai awak media usai Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Penjabat Bupati Musi Banyuasin dan Penjabat Ketua TP. PKK Kabupaten Musi Banyuasin di Ruang Joglo Griya Agung Palembang, Senin (22/4/2024). 

"Bismillah saya sebagai putra daerah Muba akan mendaftarkan diri sebagai Calon Bupati Muba," tegas peraih ranking Empat Pj Bupati di Indonesia tersebut.

Ditanyai terkait kapan dirinya akan mundur sebagai ASN yang saat ini menjabat Sekretaris Daerah Muba, ia menegaskan sesuai ketentuan peraturan dirinya harus mundur dari ASN akan dilakukan pada September 2024 mendatang. 

"Sesuai Peraturan KPU Nomor 9 Tahun 2020 tentang Perubahan Keempat Atas PKPU Nomor 3 Tahun 2017 Dalam aturan tersebut tercantum Pasal 4 ayat 1 mengenai pegawai negeri sipil (PNS) wajib menyatakan secara tertulis pengunduran diri sejak ditetapkan sebagai calon," ungkap Kandidat Doktor Universitas Sriwijaya itu. 

Lanjutnya, mulai Selasa (23/4/2025) dirinya akan mulai mrngambil formulir pendaftaran ke parpol di Kabupaten Muba. "Mulai besok saya akan mengambil formulir pendaftaran sebagai Calon Bupati Muba," ulasnya.

Ketua Umum Forum Sekretaris Daerah Se Indonesia (FORSESDASI) Sumsel ini mengaku, sudah ada beberapa parpol yang melakukan pendekatan untuk mengusung dan mendukung dirinya menjadi Cabup Muba.

"Kalau soal Wakil Bupati, nantinya saya akan istighosah dahulu, yang jelas punya niat sama untuk memajukan Kabupaten Muba," tandasnya.(ril)