Disebelahnya terlihat Nora Alexandra yang sedang menenangkan sang suami yang kala itu sudah menggunakan baju tahanan.
Beberapa kali Nora memegangi Jerinx yang emosi dan matanya seperti menahan tangis.
Jerinx SID marah usai dituntut 3 tahun penjara dan denda Rp 10 juta subsider 3 bulan kurungan atas kasus 'IDI Kacung WHO'. Jerinx menilai ada pihak yang ingin memenjarakannya, juga pihak yang ingin memisahkannya dengan istri, Nora Alexandra. #TopNews https://t.co/FL29Hvf6A0 pic.twitter.com/y6dLfqFf61
— kumparan (@kumparan) November 3, 2020
Dalam kalimat marahnya, pria yang memiliki nama asli Dede I Gede Aryastina ini menyebutkan ada pihak yang sengaja ingin memisahkan dirinya dengan istri tercintanya, Nora.
Tanpa menyebutkan nama orang yang ia tuduh, Jerinx menantang orang tersebut untuk datang ke pengadilannya di Denpasar, Bali.
"Saya ingin tahu orangnya, siapa yang ingin memenjarakan saya dan ingin memisahkan saya dengan istri saya. Coba datang ke sidang orang yang pengin menjarain saya tuh," ungkap Jerinx.
Nora sendiri menenagkan Jerinx dan selalu berada di sisinya. Enggak pernah lepas dan harus bersabar untuk berpisah dengan Jerinx selama 3 tahun ke depan.
"Seng sabar, seng legowo, jalani, percaya kekuatan cinta akan bisa melewatinya, ini tidak mudah tapi aku yakin kita bisa, aku tidak akan pergi meninggalkanmu, hanya KEMATIAN yg akan memisahkan kita, mungkin juga mereka senang kita terpisah begini." tulisan Nora di akun Twitternya.
Seng sabar, seng legowo, jalani, percaya kekuatan cinta akan bisa melewatinya, ini tidak mudah tapi aku yakin kita bisa, aku tidak akan pergi meninggalkanmu, hanya KEMATIAN yg akan memisahkan kita, mungkin juga mereka senang kita terpisah begini. ???? pic.twitter.com/THE5SpQ5pP
— ???????????? ???????????????? ???????????? ???????????????????? ??????? (@VLAMINORA) November 3, 2020
Selama ini, Nora enggak pernah absen untuk menemani sang suami dalam suka dan duka. Nora selalu ada untuk mensupport Jerinx karena rasa cintanya yang begitu mendalam.
Beberapa waktu lalu juga keduanya sempat viral bercumbu di dalam mobil tahanan dan sebelumnya Nora memang sudah diizinkan untuk ikut masuk ke dalam mobil demi melepas rindu.
Post A Comment: