BABAT TOMAN, INFOSEKAYU.COM - Jajaran Reskrim Polsek Babat Toman berhasil mengamankan Riki Pana Wijaya (26) warga Lk II Rt 006 Rw 004 Kelurahan Mangun Jaya Kecamatan Babat Toman. Ia merupakan pelaku pembobolan counter HP milik Ferry Wahyudi yang ada di Dusun I Desa Toman Kecamatan Babat Toman.

Aksi pembobolan sendiri terjadi Pada hari Kamis (06/8) sekitar pukul 03.15 wib. Pelaku merusak kunci pintu bagian belakang counter korban yang ada di Kelurahan Mangunjaya. Setelah didalam ia mengambil sekitar 11 Hp berbagai jenis dan merek serta satu rokok elektrik. 

Kejadian ini dilaporkan korban ke Mapolsek Babat Toman. Dari situlah pihak kepolisian langsung melakukan penyelidikan. Setelah didapat informasi tentang keberadaan tersangka  selanjutnya Pada hari Rabu (19/8) Sekitar jam 17.00 WIB anggota Unit Reskrim Polsek Babat Toman dipimpin Kapolsek Babat Toman AKP Ali Rojikin, SH MH dan Kanit Reskrim Ipda Joharmen SH MSi melakukan penggrebekan dirumah tersangka di Lr Pahlawan 1 Kelurahan Bagus Kuning Kecamatan Plaju Kota Palembang.

Tersangka diamankan tanpa perlawanan. Selanjutnya tersangka dan barang Bukti dibawa ke Polsek Babat Toman guna dilakukan proses penyidikan lebih lanjut. Dari tangan tersangka polisi mengamankan 2 unit hp setta alat rokok elektrik.
 "Tersangka mengakui telah melakukan pencurian  tersebut besama dengan 3 orang lain. Selain mengambil 11 unit hp mereka juga mengambik uang tunai sebesar Rp 2 juta  uang hasil pembagian sudah habis untuk keperluan sehari-hari. 
Setelah melakukan aksinya tersangka melarikan diri ke Palembang," jelas Kapolres Muba AKBP Erlin Tangjaya SH Sik, melalui Kapolsek AKP Ali Rojikin SH. 
Share To:

redaksi

Post A Comment: