Sekayu, Musi Banyuasin – Dalam rangka sharing tentang Institusi Penerima Wajib Lapor (IPWL) yang ada di Kabupaten Musi Banyuasin, Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Rawas melakukan Kaji Banding ke Dinas Kesehatan Kabupaten Musi Banyuasin. Kedatangan tim dari Dinkes Musi Rawas di sambut langsung oleh Kepala Dinkes Muba dr H Azmi Dariusmansyah, MARS di Ruang Rapat Dinkes Muba, Kamis (21/11/19).
Dalam sambutan nya dr Azmi mengucapkan selamat datang di Kabupaten Musi Banyuasin yang dikenal dengan kota olahraga. Pemkab Muba sangat mendukung program olahraga, kesehatan dan pendidikan. Kabupaten Muba sudah mendapatkan Universal Health Coverage (UHC) sehingga seluruh warga muba bisa berobat ditanggung asuransi kesehatan.
“ begitu juga dengan IPWL yang ada di Muba menjadi perhatian serius dari Bupati Musi Banyuasin, karena IPWL ini merupakan salah satu langkah dari pemkab Muba bukan hanya sekedar pemberantasan tapi juga proses rehabilitasi pecandu, semua pelayanan gratis”, jelasnya.
Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Musi Rawas Eduward Zuliyar, SKM, MKM mengucapkan terima kasih kepada Kepala Dinas Kesehatan dan jajarannya karena kedatangan tim kami disambut dengan begitu antusias. Maksud dan tujuan kami ingin melihat proses operasional yang telah dilakukan Dinas Kesehatan tentang IPWL. Karena di Musi Rawas itu sudah ada 3 Puskesmas yang terdaftar IPWL, namun sampai saat ini operasionalnya belum bisa berjalan.
“mohon izin kepada Kepala Dinkes Muba Tim kami untuk melihat langsung bagaimana pelaksanaan IPWL di Puskesmas Tebing Bulang yang telah berjalan dengan baik, sehingga diharapkan setelah sharing ini ilmu yang didapat disini dapat kami terapkan di wilayah kerja kami”, harapnya.
Sebelum berangkat ke Puskesmas Tebing Bulang, Kepala Dinkes muba dan tim kaji banding dari Musi Rawas melihat langsung ruang PSC 119 dan aplikasi android yang digunakan untuk masyarakat sebagai layanan dari PSC 119 Kabupaten Muba.
Post A Comment: