Muba, Infosekayu.com- Berdasarkan hasil survei Pilgub Sumsel di tiga daerah yakni Lubuk Linggau, Musi Rawas dan Muratara sejak tanggal 2 -20 April 2018 dengan metode penarikan sampel multistage random sampling yang dilakukan oleh Fisip
Universitas Musi Rawas (Unmura) dipimpin M Fadhillah Harmawansyah, SIP,
MSi dan Anton Mardoni, SIP, MSi.
Teknik pengumpulan data dengan sistem wawancara dan
quesioner sebanyak 2.156 responden dan margin of error 10,87 persen. Hasilnya,
pasangan Dodi Alex Noerdin-Giri Ramanda Kiemas masih terpopuler dan disukai
oleh masyarakat.
Untuk persentase elektabilitas calon Gubernur dan Wakil
Gubernur masih dipegang pasangan Dodi-Giri yakni di kota Lubuk Linggau sebesar
26,2 persen, Musi Rawas 27, 7 persen, Muratara 87,7 persen. Disusul pasangan
Herman Deru 14,4 persen untuk Kota Lubuk Linggau, 16,1 persen di Kabupaten Musi
Rawas, dan Wilayah Muratara dengan 24,9 persen.
Di posisi ketiga pasangan Ishak Mekki-Yudha Mahyudin dengan
persentase di Kota Lubuk Linggau 9,6 persen, 13,4 persen Musi Rawas dan 12,9
persen Muratara.
Kemudian diposisi keempat pasangan Syaifuddin Aswari
Rivai-Irwansyah dengan persentase 8,9 persen untuk Kota Lubuk Linggau, 6,2
persen di Musi Rawas dan 10 persen di Muratara.
Menurut Giri Ramanda Kiemas, pihaknya bersyukur dalam survei
yang dilakukan di Kota Lubuk Linggau, Musi Rawas dan Muratara, namun masih
banyak yang terus dibenahi oleh timses karena masih tingginya ketidaktahuan
masyarakat dengan adanya pilgub. Sehingga masih terus kerja keras bersama.
“Saya sangat berterima kasih dengan hasil survei yang sudah
dilakukan di tiga wilayah Lubuk Linggau, Mura dan Muratara ini hasilnya
pasangan Dodi-Giri di posisi teratas. Walaupun sudah tinggi masih bisa kita
optimalkan lagi, dan mudah-Mudah masih mampu mengevaluasi di tiga wilayah,”
ujarnya.
Pihaknya masih akan mengejar dengan kurangnya sosialisasi
dengan baik di masyarakat. Harapan saya pada tiga wilayah bisa mencapai 40
persen. (Edp)
Post A Comment: