Palembang, Info Sekayu.com- Atlet nasional asal Sumatera Selatan, Jauhari Johan yang direncanakan akan memperkuat Indonesia dalam ajang Asian Games 2018 hanya mengincar medali perunggu dalam cabang olahraga triathlon. Pasalnya dalam ajang tersebut, ada tiga negara yang sulit ditaklukkan mengingat level masing-masing negara tersebut sudah level Olimpiade.
Diakui Jauhari Johan, peta kekuatan pada Asian Games mendatang memang sangat sulit khususnya negara yang sudah level Olimpiade, negara-negara tersebut yakni, China, Korea, serta Jepang. Oleh sebab itu, khusus Asian Games 2018 mendatang berharap bisa memberikan hasil yang maksimal saja.
“Ya memang sulit nanti, khusus negara yang levelnya Olimpiade tentunya mereka akan lebih siap. Oleh sebab itu, sejak dini saya harus mempersiapkan diri sejak dini,” katanya, saat dibincangi di sela-sela latihan di Venue Atletik, Selasa (2/1/2018), kemarin. (EDP)


Share To:

redaksi

Post A Comment: