Tungkal Jaya, Infosekayu.com - Kabar berikut ini hadir lantaran Polsek Tungkal jaya yang memberikan pelatihan kepada personel satuan pengamanan (Satpam) dari PT Lonsum. Pelatihan dilaksanakan langsung di mapolsek Tungkal jaya, rabu (20/12/17). Adapaun Materi yang diberikan dalam pelatihan yang diberikan oleh Bripka Suriadi dan Bripka Pathoni meliputi bela diri Borgol, bela diri tongkat dan beladiri prktis.

Sebagaimana diamanatkan dalam undang-undang RI Nomor 2 tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, salah satu tugas Polri adalah membina masyarakat untuk meningkatkan partisipasi kesadaran hukum serta ketaatan warga masyarakat terhadap hukum dan perundang-undang.

Polri dalam pelaksanaan tugasnya selaku Harkamtibmas dibantu oleh bentuk-bentuk pengamanan swakarsa lainnya seperti satpam atau security. Kapolres Muba melalui Kapolsek Tungkal Jaya Iptu Heri Suprianto menjelaskan bahwa dengan adanya pemberian pelatihan bela diri ini merupakan bekal atau modal dasar personel satuan pengamanan dalam menjalankan tugasnya.

"Bela diri ini juga merupakan sarana berolahraga untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap fit dikala menjalankan tugas" ujar Kapolres.

Selain itu Satpam merupakan perpanjangan tangan dari kepolisian yang bertugas menjaga kamtibmas di wilayah tempat nya bekerja. (MW/SGD)

Share To:

redaksi

Post A Comment: