Infosekayu.com - Air Sakti yang berada di Desa Ulang Bandung Kecamatan Mersaung Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu Selatan kian ramai dikunjungi.Tak terkecuali warga OKU Selatan dari pelosok pedesaan hingga perkotaan kota Muaradua sengaja mendatang lokasi untuk merasakan khasiat dari sumber air tersebut.Dari informasi dari penduduk sekitar, pengunjung mendatangi lokasi akan ramai di akhir pekan yang datang bersama keluarga sanak saudara.
Salah seorang pengunjung dari Desa Pagar Dewa Kecamatan Muaradua Kisam Kabupaten OKU Selatan yang mengaku bernama Mail,mengaku telah mengetahui air sakti yang dipercaya dapat menyembuhkan beberapa macam penyakit tersebut sejak dua pekan terakhir.di lokasi terlihat sebuah pasar mini yang diisi oleh pedagang sekitar untuk memudahkan para pengunjung yang berdatangan.Salah seorang pemilik warung kopi di pasar mini tersebut,Sinta, warga Ulak Bandung merasa berkah tersendiri dengan adanya air sakti tersebut.
Post A Comment: