Kertajaya, infosekayu.com - Sebanyak ratusan rumah di desa kertajaya kecamatan  sungai keruh terendam banjir. Kejadian bermula pada pukul 02.00 dinihari akibat intensitas hujan yang tinggi dan lama sedari jumat hingga tengah malam.

Seperti yang disampaikan aziz kades kertajaya menyampaikan bahwa saat ini ada sekitar ratusan rumah terdampak banjir.

"ada sekitar 120 rumah yang terkena banjir. Rata-rata kedalaman air mencapai 1 meter. Dan yang paling luas terkena banjir adalah dusun 4 dan 5, alhamdulillah tidak ada korban jiwa. Serta sebanyak 14 Kepala Keluarga  terpaksa mengungsi ke tempat tetangga atau keluarga dengan lokasi yang lebih aman" ujarnya kepada infosekayu.com (14/10).


Lanjutnya, bahwa pihaknya telah melapor ke Pos TIm Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) kab. Musi Banyuasin, Babinsa, Camat, dan Kapolsek.

"Kami masih menunggu untuk mendapatkan respon dari aparat terkait. Semoga ada perhatian segera, mengingat kondisi air masih belum surut," ujarnya.

Terpisah Kepala BPBD Haryadi Karim melalui pesan singkat menyampaikan bahwa pihaknya akan segera menurunkan tim untuk dan bantuan ke lokasi (iz).

Share To:

redaksi

Post A Comment: