Infosekayu.com - Banyak sekali hal yang bisa kamu lakukan dengan menggunakan smartphone Android. Namun, apakah kamu tahu cara menggunakan Android tanpa menekan tombol fisik sama sekali? Mungkin terdengar aneh, tetapi kamu wajib mencobanya agar menambah pengalaman bermain smartphone kamu semakin meningkat. Terus bagaimana caranya? Jaka beri tahu cara menggunakan Android tanpa tombol fisik
untuk mencoba cara menggunakan Android tanpa menekan tombol fisik sedikit pun dalam artikel ini, hanya bisa diterapkan pada smartphone yang tidak di-root. Jika kamu sudah root ponsel pintar kamu, lebih baik tidak perlu mencoba cara satu ini. Makin penasaran? So, ikuti langkah-langkah di bawah ini ya.

  • Download dan instal aplikasi Button Savior Non Root. Setelah itu, pergi ke Settings, lalu menuju Accessibility dan aktifkan Button Savior (non root).
  • Selanjutnya, kamu akan melihat sebuah ikon kecil di sisi kanan. Jika ditekan, maka akan keluar beragam opsi yang biasanya harus kamu lakukan dengan menekan tombol fisik.

  • Kamu juga bisa kustomisasi fitur ini. Pilih opsi tiga titik, dan pilih salah satu kotak yang ingin kamu custom. Di sini, kamu akan ditampilkan beragam pilihan, silakan tentukan sesuai yang kamu suka.

  • Jika ingin mengunci layar, sekali lagi nggak perlu tekan tombol fisik. Cukup menekan ikon Power. Namun, sebelum menggunakannya, kamu harus mengaktifkan dulu di opsi Enable Screen Lock yang dapat kamu buka di aplikasi Button Savior (non root).

Menarik bukan? Sekarang, tombol fisik kamu dapat lebih awet daripada sebelumnya. Jagalah smartphone kamu baik-baik, karena membeli smartphone Android meski harganya murah pun, tetap saja membuang-buang uang kamu. Oh ya, bagaimana kalau ingin membuka kunci? Tenang, semua ada jawabannya.

sekarang kebanyakan smartphone Android sudah memiliki fitur Gesture & Motion seperti Double Tap To Wake di dalamnya. Jadi, kamu nggak perlu repot untuk ribet-ribet lagi mengaturnya. Tinggal aktifkan mode ini, lalu selesai deh. Kamu hanya perlu mengetuk layar dua kali, kemudian geser layar dan selesai. Untuk mengaktifkannya, kamu perlu menuju Settings > Screen-off gestures > aktifkan Double tap to wake up.

Pertama, jelas kamu harus download dan install terlebih dahulu aplikasi DTSO: Double Tap Screen On Off. Setelah berhasil, kamu akan melihat opsi Unlock dan Lock. Pilih Unlock, kemudian pilih Activate.

  • Lalu, kamu akan melihat sebuah peringatan dalam bentuk pop-up cara untuk uninstall aplikasi tersebut. Selanjutnya, kembali akan ada tiga opsi, Proximity UnlockShake To Unlock, dan Volume Button Unlock.

  • Gunakan Proximity Unlock, dan kemudian pilih Options. Ketik angka 2 pada No of Clicks to lock. Maka, ketika mau membuka kunci layar, kamu hanya perlu mengetuk dua kali sensor proximity, dan terbuka sudah layar smartphone kamu.
Itulah cara menggunakan Android tanpa tombol fisik sedikit pun. Menarik bukan? Sekarang, smartphone kamu akan lebih awet. Beritahu teman-temanmu untuk melakukan cara seperti ini. Selain itu, kamu wajib sharepengalaman kamu setelah berhasil menggunakan cara ini pada kolom komentar di bawah ya.(LS)
Share To:

redaksi

Post A Comment: