Palembang,Infosekayu.com - Komisi Pemilihan Umum Sumatera Selatan menggelar lomba cipta karya maskot untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel 2018.Ketua Tim Juri lomba itu Joko Siswanto melalui Sekretaris Ahmad Naafi di Palembang,Selasa,menyatakan,lomba cipta karya dengan tema "Sumsel memilih, berprestasi dan terdepan" terbuka untuk umum dengan mengedepankan maskot sebagai identitas Bumi Sriwijaya.
Menurut dia,lomba cipta karya maskot untuk Pemilihan Gubernur Sumsel 2018 dimulai pada 20 Juli hingga 5 Agustus 2017.Untuk pengiriman dapat dilakukan melalui email resmi KPU Sumsel atau mengirimkan langsung karya peserta ke Kantor KPU Sumsel di Jalan Pangeran Ratu Jakabaring, Palembang.Ia mengatakan bagi pemenang lomba akan mendapat hadiah sebesar Rp14 juta untuk pemenang pertama, sementara untuk pemenang kedua berhak mendapatkan Rp9 juta dan terbaik ketiga meraih Rp4 juta.Lomba itu terbuka untuk masyarakat umum tanpa dipungut biaya.
Pilkada Sumsel 2018 merupakan kesempatan bagi masyarakat yang memenuhi syarat untuk menimbang dan memilih pasangan calon sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel periode 2018-2023.Penyelenggaran Pilkada Sumsel disusun dan diatur dalam sebuah tahapan mulai dari persiapan, pelaksanaan hingga penyelesaian.
Oleh karena itu,lanjutnya,untuk keberhasilan pelaksananaan tahapan pemilihan gubernur wajib disosialisasikan kepada masyarakat."Tujuan lomba ini untuk mewujudkan maskot Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel 2018 sebagai bahan sosialisasi," katanya.
Di Sumsel, Pilkada serentak 2018 akan diikuti sembilan kabupaten dan kota dan ditambah Pemilihan Gubernur/Wakil Gubernur Sumatera Selatan. (NL)
Post A Comment: