sekayu,infosekayu.com - Banjir masih merendam empat kecamatan di kabupaten muba. yaitu kecamatan Lais, Sanga Desa, Batanghari leko, serta Sekayu. di kecamatan Lais, banjir merendam desa Petaling, Teluk Kijing I, Teluk Kijing II, Danau Cala, Tanjung Agung Timur,Tanjung Agung Barat, Teluk, Desa Epil. dengan ketinggian  satu meter lebih.
dan kecamatan Sanga Sesa, banjir di Dusun SP I, SP II, Desa Air Balui, Dusun SP III DesaJud I, ketinggian banjir dua meter.di kecamatan Batang Hari Leko, banjir merendam Desa Lubuk Buah, Tanah Abang, ketinggian banjir hanya merendam desa Bandar Jaya.

Kepala BPBD Haryadi SE MSi,mengatakan banjir berangsur surut meski demikian petugas dan tim rekasi cepat tetap disiagakan di empat kecamatan yang masih terendam banjir.
sementara di desa tanah abang,kecamatan batang hari leko banjir dimanfaatkan anak-anak untuk berenang di karenakan genangan banjir terlihat jernih ujar Suprapto Sekcam Batang Hari Leko

"Saat ini telah menyalurkan ribuan paket sembako kepada korban banjir  dan menyiagakan bantuan paket sembako maupun tenda umum." Ujar Drs HM Sayuti MSi, selaku Kepala Dinsos Kabupaten Muba.(LS)

Share To:

redaksi

Post A Comment: