Infosekayu.com -Hidup ini terlalu berharga jika di habiskan dengan memikirkan hal yang mustahil dan menyebabkan stres. hidup hanya sekalih jadi untuk apa di buat susah, hilangkan stres dengan menjalani hidup sebagai berikut :

1. Meditasi
Meditasi selama beberapa menit atau satu jam setiap hari memberi keajaiban bagi hidup agar lebih tenang dan siap untuk menghadapi hari.

2. Abaikan Semua Perkataan Orang lain
Memang kita hidup di dunia tidak bisa sendirian selalu membutuhkan bantuan orang lain, tapi kita harus memiliki jati diri .boleh meminta pendapat orang lain jika itu bersifat membangun dan abaikan omongan orang lain yang bersifat menjatuhkan. ingat ! kita hidup bukan minta dengan mereka ! tetap maju kedepan dan tunjukan bahwa ini hanya masalah waktu saja.

3. Jangan Memusingkan Hal-Hal Kecil
Semua permasalahan pasti ada jalan keluar,coba anda renungkan sejenak apakah permasalahan yang anda hadapi saat ini sebesar itukah ? lihat mereka di luar sana terkadang masalahnya lebih besar dari anda.

4. Liburan Bersama Orang Yang Kita Cinta
Ternyata liburan bersama orang yang kita cintai membuat jiwa kita kembali utuh karena memberikan kekuatan baru loh !liburan tidak harus ke luar kota bahkan ke luar negeri.tapi, bisa kita lakukan kapan saja dan di manapun yang penting buat hati bahagia meski hanya sederhana.misalnya,masak makanan kesukaan terus di  makan bersama. karena bahagia itu sederhana loh.

5. Anda Tidak Perlu Memiliki Semuanya
Tidak ada kehidupan yang sempurna, meski kita melihat orang tersebut terlihat bahagia mempunyai semuanya.itu bukan jaminan loh ! karena kita tidak tau yang sebenarnya.dan tidak semua hal yang kita inginkan bisa terwujud karena untuk mewujudkannya kita harus tetap berusaha dan bersyukur.

apa yang kita inginkan dan yang kita butuhkan ALLAH lebih mengetahuinya. jadi,jalani saja hidup ini tanpa harus mengeluh dan jangan sampai stres.buatlah kita menggengam dunia bukan dunia yang menggengam kita.(red/merd)

Share To:

redaksi

Post A Comment: